Minggu, 08 November 2009

Service Learning (SL) 1

Selama semester ini, ada 1 cara baru yang mulai diterapkan di perkuliahan... Namanya "Service Learning", dan kali ini mata kuliah yang di dalamnya ada kegiatan SL adalah Sistem Informasi Perpustakaan (SIP). Melalui SL ini, kita diajar untuk bisa melayani termasuk dalam pekerjaan kita. Jadi, selain kita mendapat sesuatu dari kegiatan belajar yang kita lakukan, kita juga memberi sesuatu untuk orang lain.

Dan kali ini, tempat yang dipilih kelompokku adalah SMAN 17 di daerah Rungkut. Dan tugas yang harus dilakukan adalah membuat sebuah sistem informasi untuk dapat diterapkan di perpustakaan SMAN 17 ini. Detail yang harus kita lakukan antara lain : membuat sebuah sistem informasi yang TI-based, membantu memperbaiki klasifikasi buku sambil menjelaskannya serta memberi pengertian kepada petugas perpustakaan yang bersangkutan agar perbaikannya tidak ikut berhenti kalau kegiatan SL ini sudah berakhir. Yang kalihatannya paling sulit sih ya yang bagian memberi pengertiannya ini, soalnya petugas perpusnya juga kelihatan kurang berminat gitu. Dari beberapa kunjungan kita, kita lebih sering dibiarkan melakukan apa saja yang kita mau di perpus tersebut. Tidak begitu terlihat adanya minat untuk ikut mengetahui dan terlibat dalam kegiatan yang kita lakukan. Justru yang kelihatannya lebih penting buat mereka adalah program yang akan kami buat nantinya. Padahal, aku pikir program itu tidak akan bisa digunakan dengan maksimal kalau tidak ada perbaikan lebih dulu dari aktivitas perpus yang ada.

Dan rasanya itu adalah hal yang umum dialami di perpus2 yang ada di Indonesia ini. Kurangnya kepedulian dan kesadaran akan pentingnya perpus membuat orang2 banyak yang menganggap enteng keberadaan perpustakaan. Selama ini, kebanyakan perpus2 yang cukup bagus dan sudah menggunakan IT-based yang cukup baik baru di perpus2 universitas2 yang cukup besar. Bahkan di perpustakaan milik negara/daerah pun seringkali belum memiliki Sistem Informasi IT-based yang baik. Contohnya di perpus kota Surabaya, kalau dibandingkan dengan kampusku (bukan bermaksud nyombong ney) kelihatan masih kurang dikembangkan lagi.

Hmmm... mungkin sekarang yang aku bisa masih cuma sebatas berkoar2 di blog membandingkan yang satu dengan yang lain. Tapi dalam hati sih ada juga keinginan untuk bisa membuat suatu sistem informasi yang baik untuk pepustakaan dan ikut berperan dalam meningkatkan minat masyarakat pada perpustakaan. Mungkin jalannya masih jauuuuuhhhh banget juga... jadi ya... doakan saja ya! Hehehe... ;p

~GBUs~

0 komentar: